LHOKSEUMAWE – Kontras.net | Personel Polantas Lhokseumawe menjadi inspektur upacara (Irup) di SMK Negeri 1 Lhokseumawe, dalam kegiatan tersebut personel menyampaikan beberapa pesan dan himbauan kepada para siswa, Senin (13/2/2023).
Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kasat Lantas, AKP Adek Taufik, SIK mengatakan, personel yang bertindak sebagai pembina upacara di sekolah tersebut, yakni Kanit Kamsel, Bripka Resky Adhitama Nst, S.Sos, MH. Dalam arahannya, personel menyampaikan tentang kenakalan remaja dan dampak yang ditimbulkan.
“Personel juga mengimbau kepada siswa agar tetap fokus untuk belajar dan tidak melakukan perbuatan yang dapat mencoreng nama baik keluarga dan sekolah,” ujarnya.
Pada kesempatan tersebut, kata Kasat, Kanit Kamsel juga mensosialisasikan tentang tertib berlalu lintas serta Operasi Keselamatan Seulawah 2023 yang saat ini masih berlangsung di wilayah hukum Polres Lhokseumawe.
“Dengan kegiatan ini diharapakan siswa dapat mematuhi peraturan dan tata tertib dalam berkendara serta mengerti dampak negatif dari kenakalan remaja,” pungkasnya.
0